Pages

Subscribe:

December 18, 2015

Beberapa aksi kocak Deadpool berikut ini akan membuat anda tersenyum



Aksi kocak Deadpool
Memang tidak ada yang bisa membuat hari anda semakin ceria kecuali melihat aksi kocak dari Deadpool. Karakter anti-hero dari Marvel ini memang identik dengan tingkahnya yang nyeleneh. Baru-baru ini, pihak 20th Century Fox lagi-lagi memanjakan para fans Deadpool lewat program 12 Days of Deadpool atau 12 hari merayakan datangnya film Deadpool yang kabarnya akan merilis trailer terbarunya bertepatan dengan Hari Natal bulan ini. Aktor Ryan Reynolds nampaknya sangat serius mempromosikan film ini dan itu memang wajar karena ia aktor satu-satunya yang ikut memperjuangkan agar Deadpool bisa dibuatkan film solo oleh Fox Studio.

Berdasarkan karakter dalam komik Marvel, Deadpool sebenarnya seorang pria bernama Wade Wilson yang didiagnosa menderita komplikasi kanker. Merasa putus asa, Wade kemudian mendaftarkan diri disebuah program rahasia, Weapon X, yang menjanjikan kesembuhan kepadanya sekaligus menjadikan ia seorang Superhero. Meski berhasil, percobaan tersebut ternyata menimbulkan efek samping akibat eksperimen yang cukup ekstrim. Dibekali kehidupan baru serta kemampuan menyembuhkan diri, Wade lalu tampil sebagai tentara bayaran kocak dan sedikit agak gila, bernama Deadpool.

Menyambut hari keempat perayaan Deadpool, telah dirilis beberapa cuplikan dari film yang akan tayang kurang dari dua bulan lagi. Yang pertama ialah sebuah klip yang mirip salah satu adegan difilm Home Alone dimana Deadpool menggelar selembar kertas berisi rencana strategi perangnya plus beberapa perlengkapan dimeja seperti senjata meriam, komodo, dan senjata cakar Wolverine. Ditampilkan pula beberapa foto dari majalah People Magazine yang memperlihatkan Reynolds berpose didepan poster 3D Deadpool. Terakhir, dari Majalah Empire Magazine menampilkan poster Deadpool sedang mencorat-coret dinding dengan cat semprot plus kertas berisi tulisan daftar keinginan Deadpool dihari natal. 


Sebagai film dengan rating R yang sebentar lagi akan rilis, Fox merasa sudah saatnya mengeluarkan semua trik promosi untuk film ini. Film ini sendiri berisi humor-humor kasar dan kekerasan diselingi unsur tawa didalamnya agar lebih menjaring lebih banyak penonton umum. Trailer perdananya yang dirilis saat San Diego Comic Con, kemarin  juga mendapat respons positif. Nah, kita harap semoga trailer berikutnya nanti bisa lebih Wah!.
Deadpool akan tayang pada 12 Pebruari 2016, disusul X-Men: Apocalypse pada 27 Mei 2016; Gambit pada 2017; Wolverine 3 pada 3 Maret 2017; dan seri X-Men lainnya pada 13 Juli 2018.