![]() |
Game Hape, Pokemon GO yang tengah digandrungi diseluruh dunia |
Mobile games
saat ini menjadi bisnis yang sangat menguntungkan. Sebut saja games seperti Candy Crush dan Clash of Clans merupakan games yang paling diminati saat ini
menggantikan games dari mesin konsol seperti, Super Mario Bros atau Halo.
Banyaknya uang yang bisa dihasilkan dari industri Mobile games, juga menarik
minat vendor games terkenal semacam Nintendo untuk merilis mobile gamesnya
yang berjudul Miitomo.
Saat ini, tengah booming game yang mengangkat kisah dari hewan-hewan di Pokémon.
Meskipun gamenya sendiri pertama kali rilis lewat konsol Game Boy dibanding smartphone.
Sayangnya, saat ini Pokémon tidak lagi terkenal lewat konsol game Nintendo,
melainkan lewat mobile games berjudul Pokémon
GO yang justru memulai debutnya lewat android
serta iOS. Sejak pertama kali rilis
hingga sekarang, banyak cerita unik yang terjadi diberbagai negara terkait
pengalaman saat memainkan game Pokémon GO, ini. Contohnya kisah seorang remaja
yang tanpa sengaja menemukan mayat saat tengah mencari Pokémon, juga ada kisah
perampok yang berhasil memancing korbannya dengan game Pokémon GO. Hmm?.